KAJIAN KITAB
ﺣﻘﻮﻕ ﺍﻟﺄﻭﻟﺎﺩ
ﻋﻠﻰ ﺍﻟﺄﺑﺎﺀ ﻭﺍﻟﺄﻣﻬﺎﺕ
ﻟﻔﻀﻴﻠﺔ ﺍﻟﺸﻴﺦ ﻋﺒﺪﺍﻟﻠﻪ ﺍﻟﺒﺨﺎﺭﻱ
ﺑﺴﻢ ﺍﻟﻠﻪ ﺍﻟﺮﺣﻤﻦ ﺍﻟﺮﺣﻴﻢ.
ﺍﻟﺤﻤﺪﻟﻠﻪ ﺭﺏ ﺍﻟﻌﺎﻟﻤﻴﻦ . ﻭﺍﻟﺼﻠﺎﺓ ﻭﺍﻟﺴﻠﺎﻡ ﻋﻠﻰ ﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠﻪ ﻭﻋﻠﻰ ﺍﻟﻪ ﻭﺍﺻﺤﺎﺑﻪ ﻭﻣﻦ ﻭﺍﻟﺎﻩ , ﺍﻣﺎ ﺑﻌﺪ :
ﺃﺧﻮﺍﺗﻲ ﺭﺣﻤﻨﻲ ﻭﺭﺣﻤﻜﻢ ﺍﻟﻠﻪ
HAQ ANAK yang ke :
11. Mendoakan mereka.
Wajib orang tua untuk selalu mendoakan anak2nya agar mendapat hidayah dan taufik dari Allah.
✔ Wajib pula orang tua agar menjauhi doa kejelekan , sumpah serapah , caci makian , dan kata-kata yang mengandung doa kejelekan untuk anak-anaknya.
👉 Banyak doa yang dicontohkan dalam Al-Qur'an , antara lain
Allah Ta'ala berfirman :
ﻭﺃﺻﻠﺢ ﻟﻲ ﻓﻲ ﺫﺭﻳﺘﻲ ﺍﻧﻲ ﺗﺒﺖ ﺍﻟﻴﻚ
"Dan perbaikilah anak keturunanku , sesungguhnya aku bertaubat kepadaMu".
QS.Al-Ahqaf : 15
🎀 Barang siapa yang dikaruniai anak WANITA , hendaklah dia ridho dengan takdir Allah untuknya.
Allah Ta'ala berfirman :
ﻳﻬﺐ ﻟﻤﻦ ﻳﺸﺎﺀ ﺍﻧﺎﺛﺎ ﻭﻳﻬﺐ ﻟﻤﻦ ﻳﺸﺎﺀ ﺍﻟﺬﻛﻮﺭ .
ﺃﻭ ﻳﺰﻭﺟﻬﻢ ﺫﻛﺮﺍﻧﺎ ﻭﺍﻧﺎﺛﺎ ﻭﻳﺠﻌﻞ ﻣﻦ ﻳﺸﺎﺀ ﻋﻘﻴﻤﺎ.
"Allah memberi anak perempuan kepada siapa yang dikehendaki , da memberi anak laki2 kepada siapa yang dikehendaki.
Atau memberikan kembar anak laki2 dan wanita , dan menjadikan mandul kepada siapa yang dikehendaki".
QS. As Syuuro:49-50
Ini adalah hikmah,kehendak dab kekuasaan Allah kepada 2Nya , dimana tidak ada yang mampu menolak kehendak dan takdirNya , anak laki atau anak perempuan adalah kehendak Allah.
🌷 Maka seorang hamba wajib jika dikaruniai anak wanita , atau bakhan jika semua anaknya wanita , atau kebanyakan anaknya wanita , untuk memperhatikan tarbiyah/pendidikan mereka , didalamnya mengandung PAHALA yang BESAR.
Dari Urwah bin Zubair:
Bahwa Aisyah istri Rasulullah ﺻﻠﻰ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ
bercerita kepad beliau :
Telah datang kepadaku seorang wanita pengemis bersama dua anak wanitanya , tapi aku tidak mempunyai apapun kecuali satu kurma , lalu aku berikan kurma itu kepadanya , lalu dia membagi dua dan diberikan masing2 kepada kedua anak wanitanya , lalu dia berdiri dan berlalu.
Ketika Rasulullahbﺻﻠﻰ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ masuk rumahku , aku ceritakan hal itu kepada beliau , maka beliau bersabda :
ﻣﻦ ﻳﻠﻲ ﻣﻦ ﻫﺬﻩ ﺍﻟﺒﻨﺎﺕ ﺷﻴﺊﺍ , ﻓﺄﺣﺴﻦ ﺍﻟﻴﻬﻦ ﻛﻦ ﻟﻪ ﺳﺘﺮﺍ ﻣﻦ ﺍﻟﻨﺎﺭ
"Barang siapa mendapati ujian dengan sesuatu pada anak2 wanita , lalu dia berbuat baik kepada mereka , maka mereka (anak2 wanita) akan menjadi hijab untuknya dari neraka".
HR. Bukhari dan Muslim.
✅ Keterangan Pent :
Maka janganlah bersedih dan merasa kurang sempurna jika dikaruniai anak2 perempuan , karena dalam beberapa riwayat yang shohih dijelaskan FADHILAH dan keutamaan anak perempuan , jika orang tua mendidiknya dengan tarbiyah yang baik , maka kelak anak2 wanitanya akan menjadi HIJAB dari api neraka.
👉 Sebaliknya yang ditakdirkan memiliki banyak anak laki2 , janganlah kibir/sombong , fakhr/bangga , tapi hendaknya disyukuri pemberian dari Allah Ta'ala dengan mendidik mereka dengan tarbiyah yang baik pula.
12. Memperhatikan hajat anak , serta duduk dengan mereka untuk ikut memecahkan kesulitan yang dihadapi anak.
Bersambung insyaAllah.
ﻭﺻﻠﻰ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻰ ﻧﺒﻴﻨﺎ ﻣﺤﻤﺪ ﻭﻋﻠﻰ ﺍﻟﻪ ﻭﺍﺻﺤﺎﺑﻪ ﻭﻣﻦ ﻭﺍﻟﺎﻩ , ﻭﺍﻟﺤﻤﺪﻟﻠﻪ ﺭﺏ ﺍﻟﻌﺎﻟﻤﻴﻦ.
📝ﺃﺧﺘﻜﻢ ﻓﻲ ﺍﻟﻠﻪ :
ﺃﻡ ﻋﺒﺪﺍﻟﻠﻪ ﺯﻳﻨﺐ ﻋﻠﻲ ﺑﺎﺣﻤﻴﺪ
--------------------
🌸Grup WA.Tarbiyatul Aulaad ( BILAAD)🌸
--------------------
Rabu, 29 Juli 2015
Kitab Huququl Aulad 15
16.36
Tarbiyatul Aulad